X

Quick Ways to Get Out of A Bad Mood

Articles 17 Agu 2017

Oatlovers pasti pernah mengalami bad mood yang luar biasa saat menerima banyak tekanan pekerjaan di kantor. Mulai dari dikejar deadline, kerjaan tambahan dari bos, teman sekantor yang nggak kooperatif, atau bahkan sedang bertengkar dengan pasangan yang akhirnya bisa memengaruhi mood di kantor. Dapat dipastikan, Oatlovers akan merasa seolah semua salah pada hari itu. Tapi, Oatlovers nggak boleh lama-lama terpuruk di hari menyebalkan itu! Simak beberapa tips di bawah yang bisa membantu Oatlovers bangkit dari bad day.

Smile!

Meskipun Oatlovers sedang merasa bad mood, cobalah untuk tersenyum dan berpura-pura bahwa semuanya baik-baik saja. Karena, meskipun senyum Oatlovers tidak sepenuhnya tulus karena merasa bahagia, ternyata sebuah senyum mampu mengirimkan sinyal kebahagiaan ke otak dan membuat Oatlovers merasa lebih baik. Gunakan senyum sebagai sebuah sugesti, senyumlah pada setiap hal yang ada di depan mata Oatlovers dan yakinkan diri bahwa semuanya akan baik-baik saja.

Alihkan perhatian!

Tahukah Oatlovers, bahwa bad mood akan semakin memburuk apabila Oatlovers membiarkan emosi tersebut dalam waktu yang lama. Segera alihkan perhatian Oatlovers dengan hal-hal yang menyenangkan, misalnya mendengarkan musik kesukaan, streaming acara komedi di Youtube, atau hang-out bersama teman terdekat.

Curahkan keluh kesah pada sahabat

Nggak ada salahnya kok untuk cerita tentang masalah pribadi ke orang lain. Ya, curhat lah pada teman terdekat yang bisa Oatlovers percaya. Dengan mencurahkan keluh kesah, beban dan pikiran Oatlovers akan terasa lebih ringan dan dapat membantu memulihkan mood. Nggak perlu curhat terlalu dalam dan lama, cukup lima belas menit saja. Karena, kalau Oatlovers curhat lebih lama dari itu, Oatlovers malah akan lebih fokus pada hal-hal negatifnya saja.

Put your lipstick on!

Pasti Oatlovers punya lipstick favorit kan? Pakailah lipstick itu dan Oatlovers akan senantiasa merasa lebih percaya diri terhadap penampilan, hal tersebut setidaknya bisa membantu Oatlovers merasa lebih baik dalam menghadapi hari yang buruk. Selain lipstick, aroma parfum favorit Oatlovers juga bisa dijadikan pilihan untuk menambah kepercayaan diri. So, get ready to rise and shine!

Share this

Related Article

Manfaat dari Konsumsi Kurma

Articles 4 Jul 2019

Halo Oatlovers, kurma sangatlah digemari pada saat bulan puasa. Tapi Oatlovers sebenarnya buah kurma

Read More

Enam Tips Berbelanja Kebutuhan Pangan

Articles 18 Okt 2017

Secara teoritis, memasak di rumah daripada makan di luar bisa menghemat uang kamu hingga

Read More

Kulit Sehat dengan Konsumsi Kacang Hijau

Articles 21 Nov 2019

Oatlovers sudah coba Oat 8 Kacang Hijau dong pastinya. Tahu dong kalau kandungan oat

Read More

Tips Mengatasi Sariawan dengan Cepat

Articles 4 Okt 2018

Halo Oatlovers! Sariawan adalah hal yang cukup menganggu bagi mulut, selain rasanya yang perih,

Read More