X

Telepon Genggam Dapat Menyebabkan Kanker? Bener Enggak Ya?

Articles 15 Jun 2017

Pernahkah Oatlovers berpikir sejenak sebelum menggunakan telepon genggam? Berapa lama Oatlovers menggunakan telepon genggam dalam satu hari? Seperti yang kita ketahui, saat ini telepon genggam bukan hanya sekadar alat bantu komunikasi, tetapi juga seolah sudah menjadi teman yang selalu menemani setiap hari, ya Oatlovers. Begitu banyak hal yang bisa Oatlovers lakukan dengan telepon genggam atau ponsel pintar di masa sekarang. Selain bisa digunakan untuk menelepon dan mengirimkan pesan singkat atau SMS, Oatlovers juga bisa menikmati layanan internet, menggunakannya sebagai buku agenda pribadi, bermain game, memotret, hingga merekam video kapanpun Oatlovers mau. Namun, dari semua fitur menarik yang telah disebutkan tadi, apakah Oatlovers tahu bahwa telepon genggam berpotensi menyebabkan kanker?

Secara umum, potensi ancaman penyakit yang ditimbulkan oleh telepon genggam bisa jadi dikarenakan pancaran radiasinya. Dengan mengurangi kadar radiasi tersebut, Oatlovers dapat pula mengurangi risiko terganggunya kesehatan tubuh Oatlovers. Berikut adalah beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan oleh Oatlovers untuk mengurangi ataupun menghindari pancaran radiasi telepon genggam:

Gunakan Headset

Penggunaan headset menghasilkan pancaran radiasi yang jauh lebih sedikit ketimbang kebiasaan menaruh ponsel di dekat telinga. Jauhkan ponsel Oatlovers dari kepala, semakin jauh Oatlovers dari sumber radiasi, maka semakin sedikit pula risiko terkena radiasi.

Berkirim Pesan Itu Lebih Baik!

Mengirim pesan singkat atau SMS membutuhkan jarak tertentu antara mata dan jari jemari yang mengetik pesan. Hal ini tentu menghasilkan risiko terkena pancaran radiasi yang lebih kecil ketimbang berkomunikasi dengan menelepon langsung. Kalaupun kondisinya sangat mendesak, gunakan tips menggunakan headset di atas ya, Oatlovers.

Pastikan Baterai Ponsel Terisi Penuh

Bila baterai ponsel Oatlovers dalam keadaan lemah, secara otomatis ponsel harus bekerja lebih keras untuk mendapatkan sinyal. Hal ini mengakibatkan pancaran radiasi menjadi semakin kuat. Hindari menelepon ketika baterai ponsel dalam keadaan kritis ya.

Tidur Berdekatan dengan Ponsel? NO.

Banyak orang yang begitu terikat dengan ponsel mereka, sehingga terkadang mereka tertidur dengan posisi ponsel yang berada di samping tempat tidur mereka atau bahkan ada di bawah bantal mereka. Ponsel dapat memompa radiasi elektromagnetik kapanpun dan dimanapun ia berada, dengan memposisikan ponsel dalam keadaan Airplane Mode berarti Oatlovers menghentikan transfer data yang berlangsung di dalam ponsel. Oatlovers juga dapat melakukan antisipasi serupa dengan mematikan ponsel Oatlovers. Jika Oatlovers butuh untuk terus standby, dalam hal ini ada kepbutuhan untuk terus memantau notifikasi chat, telepon, atau e-mail, simpanlah ponsel Oatlovers beberapa meter dari tempat tidur Oatlovers.

Sebuah Kesalahan: Meletakkan Ponsel dalam Saku Oatlovers

Selama ini, saku jeans adalah pilihan yang paling tepat bagi Oatlovers untuk menaruh ponsel, kan? Tapi, apakah Oatlovers tahu? Ponsel yang dipegang dengan jarak beberapa inci lebih jauh dari tubuh dapat memberikan radiasi ratusan kali lebih sedikit ke tubuh Oatlovers. Jadi, akan sangat bagus bagi Oatlovers jika menaruh ponsel di dalam tas Oatlovers.

Begitulah beberapa tips yang bisa Oatlovers aplikasikan berkaitan dengan kebiasaan Oatlovers dengan ponsel yang ternyata berpotensi mengganggu kesehatan. Jadi, pastikan juga ya bahwa Oatlovers tidak akan menyesali saat-saat dimana Oatlovers tidak memegang ponsel, karena semakin Oatlovers tidak menghabiskan waktu untuk bermain ponsel, Oatlovers akan semakin sehat!

Share this

Related Article

Tetap Positif di Situasi Negatif.

Articles 18 Okt 2017

Tekanan sering terjadi tanpa disadari. Tenggat proyek, tagihan rumah yang masuk saat keuangan surut,

Read More

5 Tips Untuk Menyegarkan Rutinitas di Sore Hari

Articles 12 Feb 2015

Siang hari merupakan waktu yang tidak disukai oleh sebagian besar pekerja. Hal ini karena

Read More

Bahaya Menggunakan Jeans Terlalu Ketat

Articles 11 Jan 2018

Untuk menunjang aktivitas sehari-hari, nggak jarang kebanyakan dari kamu pasti memakai celana berbahan jeans,

Read More

Apakah Coklat Memang Baik Untukmu?

Articles 26 Apr 2018

“Chocolate is the most loyal friend”, katanya. Dan nyatanya memang begitu, coklat dapat memperbaiki

Read More