X

Manfaat Makan Salad

Articles 19 Okt 2017

Siapa yang suka makan salad? Jika kamu ingin memulai gaya hidup sehat, kamu tidak akan melewatkan makanan yang satu ini. Pasti sudah banyak dengar dong kalo salad itu menyehatkan, cocok buat diet, dan lain-lain. Nah, kali ini kita akan bahas tentang salad. Apasih itu salad? Manfaatnya apa saja? Dan bagaimana cara mengolah salad dengan baik? Mari kita mulai.

Menurut Wikipedia, salad adalah jenis makanan yang terdiri dari campuran sayur-sayuran dan bahan-bahan makanan siap santap. Salad didefinisikan oleh The Dictionary of American Food and Drink, sebagai makanan yang berupa sayur-sayuran hijau yang disiram dengan berbagai bumbu dan saus, kemudian ditambahkan dengan sayuran atau buah-buahan lain. Menurut sejarah, salad telah dikonsumsi orang Romawi dan Yunani Kuno. Kata salad berasal dari Bahasa Latin “sal” yang berarti “garam”. Garam pada saat itu adalah bumbu yang penting untuk memberi rasa bagi makanan. Kata “sal” diserap ke dalam Bahasa Perancis kuno menjadi salade dan di akhir abad ke-14 diserap dalam Bahasa Inggris menjadi salad atau sallet.

Ternyata salad ini makanannya orang bule ya. Tapi kita juga bisa kok mengkonsumsi salad, karena bahan untuk membuat salad ini sangat mudah ditemukan di Indonesia. Seperti kubis, bayam, wortel, tomat, bawang bombai, brokoli, jagung, dan lain-lain.

Untuk membuat salad yang benar, kami perlu memperhatikan beberapa hal ini, Oatlovers:

1. Hindari dressing dari krim yang kaya kalori. Jika memungkinkan, pilihlah dressing dari minyak zaitun atau cuka yang enak namun sehat.

2. Jika kamu makan diluar, mintalah pelayan untuk menyajikan saus dengan wadah tersendiri disamping saladmu. Makan salad dengan cara mencelupkan garpu terlebih dahulu ke saus, kemudian ke salad untuk setiap gigit. Dengan menggunakan cara ini, maka salad hijaumu tidak berbalut dengan kalori tinggi. Pilih bahan salad dari sayuran berdaun hijau tua seperti bayam, yang dikenal bergizi tinggi.

3. Ambil protein yang sehat seperti dari ayam panggang, tahu, udang, atau telur rebus, bukan topping goreng dan daging.

4. Ganti crouton dengan sayuran yang bertekstur renyah. Sebagai tambahan, cobalah memilih tomat, buah zaitun, wortel, kacang, atau paprika dipotong dadu.

5. Tambahkan buah-buahan pada salad, seperti beberapa iris jeruk, mangga, atau stroberi. Itu akan menciptakan kombinasi rasa yang tak kalah menarik.

6. Bersihkan sayur dan buah sebaik mungkin, karena ini juga bisa berpengaruh terhadap kesehatan. untuk buah terutama yang bagus dimakan beserta kulit, seperti apel, buah pear, wortel, tomat, dll.

Salad itu punya banyak manfaat loh Oatlovers. Tidak hanya bisa membantu diet kamu, juga bisa melancarkan sistem pencernaan dan membuat kulit kamu segar. Karena kandungan kalori pada bahan-bahan salad itu termasuk kategori rendah, kaya serat, kaya anti oksidan, dan salad juga membantu mengurangi hasrat ingin makan berlebihan. Selain itu juga, bisa menangkal berbagai macam penyakit seperti kanker dan kardiovaskular.

Rasanya enak, segar, dan punya banyak manfaat. Kamu pasti suka salad ‘kan? Dengan rutin mangkonsumsi salad, pasti kamu merasakan manfaatnya.

 

Sumber:

https://id.wikipedia.org/wiki/Selada_(hidangan)

http://www.carakhasiatmanfaat.com/artikel/salad-yang-sehat.html

Share this

Related Article

Masker Pepaya dan Yogurt Bisa Membantu Merawat Kulit Kamu

Articles 19 Okt 2017

Hallo Oatlovers. Jika sedang ada waktu luang, biasanya apa sih yang kamu lakukan? Nonton

Read More

Tahun Baru Gaya Hidup Baru

Articles 21 Des 2017

Mungkin salah satu resolusi tahun barumu tahun kemarin yaitu: Gaya Hidup Sehat. Apakah kamu

Read More

Cara Menjaga Kesehatan Mata

Articles 9 Nov 2017

Mencegah lebih baik daripada mengobati, kan? Tidak terkecuali untuk kesehatan mata. Banyak cara sederhana

Read More

Penyebab Nafas Tidak Segar

Articles 18 Okt 2017

Gigi yang berlubang dan jarang dibersihkan bisa menyebabkan bau mulut, Oatlovers! Bau mulut juga

Read More